15 Air Mancur Minimalis Mewah, Cocok untuk Berbagai Tema!

Diposting pada

Jika dulu keberadaan air mancul hanya ada di rumah-rumah gedong berukuran besar, maka kini rumah sederhana juga bisa memiliki air mancur minimalis mewah di halaman. Air mancur di halaman bisa menciptakan nuansa yang lebih nyaman dan juga sejuk bagi siapa saja yang melihatnya.

Model air mancur taman sendiri beraneka ragam dan bisa dibuat dari berbagai material mulai dari batu alam, semen, dan sebagainya. Anda bisa membuat air mancur dengan desain berbeda-beda yang disesuaikan tema pada taman di hunian Anda.

15 Model Air Mancur Minimalis Mewah yang Cocok untuk Berbagai Tema

Memiliki air mancur pribadi di taman rumah kini sudah bukan mimpi lagi. Anda bisa mendengarkan suara gemericik air yang jatuh setiap hari yang akan memberi efek relaksasi bagi siapa pun. Berikut sudah dirangkum 15 model air mancur dari yang paling sederhana sampai rumit.

1. Air Mancur Batu Alam

Air Mancur Batu Alam

Air mancur bertingkat dibuat dari batu alam yang dipahat sedemikian rupa sehingga tampak manis ketika dilihat. Model air mancur ini cocok diletakkan di taman belakang rumah yang mengusung tema alam klasik.

Dua buah pohon hijau berukuran sedang ditanam tepat di belakang air mancur untuk memberi gradasi warna yang manis.

2. Air Mancur Gaya Bendungan

Tidak hanya sekedar air mancur, namun model satu ini mirip seperti bendungan air di tepi sungai yang biasa kita lihat. Untuk membuat air mancur ini dibutuhkan pagar semen mengelilingi kolam yang kemudian dilubangi bagian tengahnya sebagai tempat pipa air.

3. Air Mancur Ala Hotel

Model air mancur minimalis mewah ala hotel di sudut pagar halaman ini dibuat dari tiga buah lubang sebagai tempat mengalirnya air dari tembok. Tembok dibuat dari susunan batu alam yang masih asli. Sebuah kolam berukuran kecil sebagai tempat penampungan air dibuat di bawahnya.

4. Air Mancur Japanese Style

Desain arsitektural khas tradisional Jepang banyak menggunakan material kayu berwarna cokelat tua sehingga tampak artistik dan elegan. Air mancur ini dibuat dari tiga buah ember kayu bersusun yang sebenarnya sangat sederhana.

Anda cukup menyiapkan tiga buah ember kayu tradisional dengan tiga ukuran berbeda. Ukuran paling kecil diletakkan di atas yang kemudian disangga menggunakan papan kayu. Kran air dipasang di ember paling atas untuk mengalirkan air.

5. Air Mancur Relief Mini

Meski ukuran air mancur ini tergolong mini, namun bentuknya bisa dibilang unik sekaligus elegan. Semen digunakan sebagai bahan utama untuk membangun air mancur. Struktur air mancur didesain dengan lengkungan geometris yang sangat bagus.

6. Air Mancur Kendi Sudut

Sebuah kendi dari tanah liat juga bisa digunakan sebagai air mancur kolam renang minimalis. Air dibiarkan mengalir secara alami ke kolam di bawahnya.

7. Air Mancur Volcano

Air mancur dengan air di bagian tengah yang naik tinggi ke atas seperti volcano ini sangat cantik. Anda bisa meletakan kolam air mancur di tengah taman batu.

8. Air Mancur Kendi Elegan

Jika Anda memiliki lahan kosong yang cukup besar di halaman rumah, cobalah buat model air mancur sekaligus kolam renang mini. Air mancur keluar di pinggiran kolam melalui wadah seperti kendi yang dibuat dari semen.

Meski tidak menggunakan ornamen yang berlebihan, namun air mancur minimalis mewah ini tetap tampak cantik dan elegan.

9. Air Mancur Kolam Batu

Pinggir rumah yang menempel dengan pagar bisa disulap menjadi tempat rekreasi yang menyenangkan bagi Anda sekeluarga. Buat sebuah kolam air dangkal dengan isian bebatuan alam untuk menciptakan nuansa nature yang mempesona.

Tempat keluarnya air menggunakan pipa stainless steel lebar yang dipasang menempel dengan pagar. Suara gemericik air yang turun dan mengenai batu-batu kecil akan membuat pikiran lebih rileks dan tenang.

10. Air Mancur Tangga Bertingkat

Balok dengan lubang di tengah bisa dibuat sebagai hiasan air mancur di taman dengan cara menyusunnya dari bawah ke atas. Susunan balok tiga tingkat ini terbukti bisa menciptakan model air mancur minimalis yang sangat unik.

Balok dibuat dari material kayu tebal yang sangat kokoh. Dua buah balok di bagian atas dibuat lubang seperti pintu yang terbuka menghadap balok di bagian bawah sehingga air bisa mengalir.

11. Air Mancur Gaya Tradisional

Tidak perlu biaya besar untuk mendapatkan air mancur gaya tradisional seperti ini. cukup siapkan sebuah wadah seperti bak berukuran besar yang dibuat dari plastik tebal sehingga tidak mudah pecah.  Air mancur ini terdiri dari dua tingkat.

Tingkat atas sebagai sumber air mengalir dan bagian bawah merupakan wadah penampung air. Tambahkan beberapa tanaman air di tingkat atas untuk menciptakan kesan alam yang asri.

12. Air Mancur Klasik

Model air mancur klasik berukuran kecil bisa dibuat bahkan di sudut rumah yang tidak terlalu besar. Air mancur keluar dari saluran berbahan stainless steel berbentuk setengah balok tanpa tutup.

Penggunaan bahan stainless steel membuat saluran tidak mudah berkarat. Di bawah saluran air terdapat wadah dari semen yang diisi batu sungai sehingga menimbulkan bunyi gemericik.

13. Air Mancur Minimalis Mewah Melengkung

Model air mancur satu ini tampak sangat mewah karena air keluar dari kran besar berbahan stainless steel seperti shower melengkung. Air yang keluar dari stainless steel ditampung di kolam renang yang sangat luas.

Desain air mancur ini cocok untuk Anda yang ingin membuat kolam renang minimalis di rumah sebagai tempat rekreasi keluarga.

14. Air Mancur Dinding

Ingin menciptakan air mancur yang tampak mengalir secara alami seperti air terjun di gunung? Anda bisa memanfaatkan pagar atau tembok di halaman rumah yang dibuat dari susunan batu alam untuk menciptakan kesan air terjun alami yang jatuh menurunan batu alam.

Pasang 4 atau 5 batu alam berukuran besar yang disusun saling berseberangan dari atas ke bawah untuk menciptakan suara rintik air. Anda juga bisa menggunakan desain air mancur ini sebagai model air mancul kolam ikan.

15. Air Mancur Patung Katak

Senang dengan model air mancur yang keluar dari patung tertentu? Membuat air mancur dengan air yang keluar dari patung sebenarnya tidak harus mewah atau besar.

Model air mancur patung katak ini bisa menjadi inspirasi untuk Anda. Air keluar dari mulut patung katak yang tersambung selang. Ukuran kolam airnya sendiri tidak terlalu besar namun minimalis jika dilihat.

Mendengarkan suara gemericik air terbukti dapat memberikan rasa tenang pada pikiran. Suara gemericik air dari air mancur akan membuat perasaan lebih nyaman dan tenang. Tidak perlu khawatir jika Anda memiliki luas lahan terbatas karena ada banyak pilihan desain air mancur yang bisa diterapkan.

Model air mancur minimalis mewah bisa dibuat menggunakan bahan seadanya di atas lahan terbatas. Air mancur bisa dibuat dari material kayu, semen, batuan alam dan sebagainya. Ciptakan model air mancur yang selaras dengan konsep taman atau hunian impian Anda.