Contoh Rangkaian Elektro Pneumatik dan Instalasinya

Diposting pada

Contoh rangkaian elektro pneumatik – Pneumatik berurusan dengan penggunaan udara yang terkompresi. Paling umum ditemukan, udara terkompresi ini digunakan untuk melakukan pekerjaan mekanis – yakni untuk menghasilkan gerak mekanik dan untuk membangkitkan gaya. Gaya gerak pneumatik bertugas untuk mengkonversikan energi yang tersimpan dalam udara terkompresi itu menjadi suatu gerakan/mekanik. Silinder-silinder paling umum digunakan untuk penggerak pneumatik. Silinder silinder tersebut mempunyai ciri dengan konstruksi yang kuat, suatu kisaran jenis/tipe yang luas, instalasi yang sederhana, dan harga/kinerja yang menguntungkan. Sebagai akibat dari manfaat ini, maka pneumatik digunakan dalam suatu kisaran aplikasi yang luas.

Berikut ini akan ILMUTEKNIK berikan 2 contoh rangkaian elektro pneumatik beserta langkah instalasinya.

Contoh rangkaian elektro pneumatik 1

Langkah pembuatan rangkaian system pneumatik di atas:

  • Siapkan alat yang akan digunakan..
    • 1 buah katup control arah 5/2 double solenoid.
    • 1 buah silinder kerja ganda (Double Acting Cylinder).
    • Panel electrical(Power, Saklar, dan Relay)
    • Kabel secukupnya
    • Selang atau pipa secukupnya.
  • Langkah pemasangan/instalasi
    • Letakkan semua komponen pada panel rangkaian
    • Pasang selang dari distributor 8 holes dan bagi salurannya menuju katup control arah 5/2 pada saluran P atau 1
    • Pada katup control arah 5/2 saluran 2 disambung langsung menuju silinder kerja ganda (Double Acting Cylinder) pada bagian depan.
    • Pada katup control arah 5/2 saluran 4 disambung langsung menuju silinder kerja ganda (Double Acting Cylinder) pada bagian belakang.
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju S1 E 13, dari S1 E 14 menuju K1 A1, dan keluarannya dari K1 A2 menuju ke masa 0V
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju S2 E 13, dari S2 E 14 menuju K2 A1, dan keluarannya dari K2 A2 menuju ke masa 0V
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju K1 14, dari K1 11 menuju katup control arah 5/2 1Y1 dan keluarannya dari katup control arah 5/2 1Y1 menuju ke masa 0V
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju K2 14, dari K2 11 menuju katup control arah 5/2 1Y2 dan keluarannya dari katup control arah 5/2 1Y2 menuju ke masa 0V

Baca juga Jenis – Jenis Pahat Bubut Beserta Urutan Kekuatannya

Contoh rangkaian elektro pneumatik 2

Langkah pembuatan rangkaian system pneumatik di atas:

  • Siapkan alat yang akan digunakan.
    • 1 buah katup control arah 5/2 double solenoid.
    • 1 buah silinder kerja ganda (Double Acting Cylinder).
    • Panel electrical(Power, Saklar, dan Relay)
    • 2 buah sensor rol
    • Kabel secukupnya
    • Selang atau pipa secukupnya.

Lihat juga Desain Mesin Pemarut Kelapa dengan Autodesk Inventor

  • Langkah pemasangan/instalasi
    • Letakkan semua komponen pada panel rangkaian
    • Pasang selang dari distributor 8 holes dan bagi salurannya menuju katup control arah 5/2 pada saluran P atau 1
    • Pada katup control arah 5/2 saluran 2 disambung langsung menuju silinder kerja ganda (Double Acting Cylinder) pada bagian depan.
    • Pada katup control arah 5/2 saluran 4 disambung langsung menuju silinder kerja ganda (Double Acting Cylinder) pada bagian belakang.
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju start E 13, dari start E 14 menuju 1S1 1, dan keluarannya dari 1S1 4 menuju ke K1 A1, dan keluarannya dari K1 A2 menuju ke masa 0V
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju 1S2 E 1, dari 1S2 E 4 menuju K2 A1, dan keluarannya dari K2 A2 menuju ke masa 0V
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju K1 14, dari K1 11 menuju katup control arah 5/2 1Y1 dan keluarannya dari katup control arah 5/2 1Y1 menuju ke masa 0V
    • Pada bagian elektronik sambungkan dan cabangkan sumber 24V menuju K2 14, dari K2 11 menuju katup control arah 5/2 1Y2 dan keluarannya dari katup control arah 5/2 1Y2 menuju ke masa 0V

Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa ikuti INSTAGRAM dan FACEBOOK kami dan dapatkan informasi seputar dunia teknik setiap harinya.

Saat ini bekerja sebagai Engineering staff di PT Bali Nusaintan, Bali. Menguasai skill dasar mechanical dan electrical, serta pengetahuan umum tentang teknik sipil dan bangunan. Memiliki website ilmuteknik.id yang membahas pengetahuan dan tips tentang bangunan, kelistrikan serta pengetahuan umum dibidang teknik. Saat ini telah menjangkau pengunjung sabanyak 1000 visitor/day. Telah 6 tahun terjun dalam dunia blogging, menguasai skill copywriting, SEO, dan SEM. Menyediakan jasa link placement, backlink wikipedia, dan penulisan artikel.