Dipan kayu minimalis modern bisa ditemui di berbagai platform desain sehingga dapat digunakan untuk inspirasi mendesain kamar tidur Anda. Dipan atau tempat tidur merupakan salah satu elemen yang sangat penting untuk kamar tidur.
Beberapa orang tidak cocok tidur di lantai hanya dengan beralaskan kasur. Ada beberapa alasan dari hal ini seperti misalnya alasan kesehatan atau memang tidak nyaman jika tidur tanpa menggunakan dipan. Fungsi dipan sebenarnya adalah untuk memberikan jarak antara lantai dengan manusia saat tidur.
Selain itu dipan juga menyediakan ruang sirkulasi udara di bawahnya karena kasur bisa berjamur, lembab, dan berbagai macam manfaat lainnya. Ada berbagai jenis model dipan dari tipe tradisional hingga modern yang dapat disesuaikan dengan rumah Anda.
Model Dipan Kayu Minimalis Modern
Model dipan kayu harus disesuaikan dengan tema utama rumah dan tema interior keseluruhan, utamanya adalah ruang tidur. Ada beberapa model dipan menarik mulai dari yang tipe minimalis modern, klasik, tradisional, hingga berbagai model lainnya.
Material yang digunakan juga beragam mulai dari material kayu, besi, dan lain sebagainya. Jangan lupa untuk menggunakan kasur yang nyaman dan juga empuk untuk menunjang segala kebutuhan kenyamanan tidur Anda.
Beberapa model dipan yang bisa menjadi inspirasi adalah sebagai berikut:
1. Dipan Simple Headboard Solid
Desain dipan ini sangatlah simpel dan juga cocok dipadukan dengan kasur dan sprei dengan warna-warna natural seperti abu-abu, krem, putih, dan warna lainnya. Material dipan menggunakan kayu solid dengan headboard yang juga simpel.
Warnanya juga menggunakan warna kayu yang masih memunculkan tekstur aslinya. Ruangan yang dihasilkan juga menjadi sangat modern dan juga nyaman dengan lantai parket tekstur mirip dengan dipan kayu.
2. Headboard Berlubang Warna Kayu Cerah
Warna kayu yang relatif cerah ini menimbulkan kesan sederhana akan tetapi tetap simpel dan minimalis. Headboard juga menggunakan susunan kayu yang diberikan lubang di bagian tengah sehingga menimbulkan aksen warna putih.
Sedangkan untuk kasur dan spreinya bisa menggunakan warna putih dan kombinasi warna coklat sehingga menimbulkan kombinasi warna baru yang lebih menarik.
3. Dipan Minimalis Modern Dengan Laci
Sedangkan dipan yang satu ini memiliki fitur laci untuk menyimpan berbagai peralatan atau barang di dalamnya. Hal ini tentunya dapat menghemat ruang penyimpanan dan sangat menarik untuk dikembangkan.
4. Dipan Kayu Solid
Salah satu keuntungan menggunakan kayu solid adalah memiliki berbagai manfaat dan terlihat menjadi lebih kokoh. Hal ini sangat berpengaruh dengan kondisi ruangan yang diciptakan yaitu membuatnya menjadi semakin menarik.
Dipan ini dapat dipadankan dengan penggunaan jendela kaca, dinding peach untuk mendapatkan efek elegan dan juga mewah.
5. Dipan Kayu untuk Desain Kamar Minimalis
Dipan yang satu ini memiliki jenis kayu jati kualitas terbaik. Desainnya pun juga estetik cocok dengan ruangan kamar yang didesain minimalis. Anda juga dapat menggunakan warna seperti abu-abu sebagai aksen dan pemanis di dalam ruangan.
Padankan dengan dinding bata yang dicat putih solid akan menambah kesan estetik dan juga minimalis modern.
6. Kayu Solid Kecoklatan Pada Ruang Balkon
Furniture seragam dengan warna kecoklatan memiliki efek yang sangat menarik pada kamar tidur di balkon. Terlebih lagi ada tipe rooftop dengan pantulan cahaya yang bisa masuk ke dalam ruangan membuat kamar ini terlihat lebih terang.
Berbagai buffet kayu minimalis berwarna kecoklatan menambah semarak dan juga sangat cocok dengan desain kamar secara keseluruhan.
7. Dipan Simpel di Tengah Ruangan
Anda juga bisa meletakkan dipan dengan mode sederhana yang berada di tengah ruangan. Warna kayu coklat muda kekuningan dengan desain minimalis menarik membuat nya serasi dengan dinding kamar yang berwarna putih.
Gunakanlah sprei berwarna biru untuk mendapatkan kesan tenang dan juga dingin dalam ruangan. Tipe dipan ini sangat cocok dengan kamar tidur single.
8. Dipan Laci Warna Putih
Laci berguna untuk menyimpan berbagai jenis barang yang Anda miliki. Dengan adanya laci di bagian bawah desain dipan, maka dapat menghemat ruangan dan juga meletakkan barang-barang secara rapi terlindung tanpa dilihat oleh orang lain.
Padukan dengan headboard berbahan busa mirip dengan sofa, maka Anda akan mendapatkan dipan yang terlihat nyaman untuk digunakan.
9. Dipan Modern untuk Kamar Tidur Elegan
Dipan yang satu ini sangat minimalis hanya dengan menggunakan susunan kayu yang dibentuk sedemikian rupa sehingga terlihat seperti tidur diatas bingkai kayu. Anda bisa langsung menempatkan kasur di bagian atasnya sehingga terlihat sangat simpel dan minimalis.
Dengan adanya kombinasi ini ditambah dengan tirai berwarna putih, juga aksen pada headboard membuat ruangan ini menjadi sebuah kamar tidur yang elegan dan cantik.
10. Dipan Kamar Tidur Anak
Dipan minimalis modern single ini sangat cocok digunakan untuk satu orang misalnya kamar tidur anak. Anda juga bisa menempatkan furniture seperti meja belajar, lemari pakaian, dan jangan lupa perhatikan bukaan ruangan untuk mendapatkan kesan ruang yang terang dan nyaman.
Gunakanlah berbagai aksesori, lighting, dan juga drop ceiling yang cocok untuk membuat kombinasi ruang tidur anak menjadi lebih ceria.
11. Dipan Futuristik
Tipe dipan yang satu ini didesain sangat modern yang mengakomodir sisi ergonomis dari penggunanya. Bagian headboard dibuat melengkung sehingga bisa ditempatkan di tengah ruangan. Anda juga harus memiliki ruang yang cukup untuk bisa mendesain tipe ini.
12. Dipan Bahan Vinyl Minimalis
Dipan ini menggunakan bahan lapisan vinyl warna putih yang membuat sosok kamar tersebut menjadi semakin elegan dan mewah. Gunakan hiasan dinding di tengah desain kamar dan juga padukan dengan lampu meja di samping tempat tidur.
13. Dipan Kayu Klasik
Desain ini sangatlah klasik dengan menggunakan kayu yang sangat sederhana. Tipe ini cocok untuk rumah-rumah yang memiliki desain tradisional dan kesannya sederhana. Anda juga bisa memadankannya dengan warna putih untuk membuatnya menjadi bersih dan menarik.
14. Dipan Ruang Tidur Pasangan
Dipan ini sangat cocok untuk digunakan kamar pasangan. Anda bisa menempatkan dipan di tengah ruangan meski dengan luasan ruangan yang relatif sempit. Gunakan juga downlight dan berbagai hiasan dinding untuk menciptakan kamar yang estetik.
15. Dipan Putih Minimalis
Dipan yang satu ini berwarna putih susu dengan desain yang minimalis dan futuristik. Anda pasti akan terkesima melihat desain dipan ini jika dipadukan dengan berbagai furniture menarik lainnya. Terlebih lagi dengan menggunakan warna-warna nude dan sedikit sentuhan dark grey.
Dalam membuat desain depan, perhatikan aspek ergonomis dan juga kebutuhan dan luasan ruangan. Jangan memaksakan membuat dipan yang besar dalam ruangan kecil. Perhatikanlah kapasitas orang dalam ruangan termasuk kamar tidur.
Penggunaan dipan kayu minimalis modern sangat sesuai dengan berbagai tema dan konsep bangunan atau ruang tidur. Berbagai inspirasi desain diatas dapat memberikan banyak pengetahuan dan juga inspirasi untuk mendesain kamar tidur dengan dipan yang nyaman.