Model gorden minimalis banyak tersedia dipasaran dan menjadi salah satu jenis gorden yang banyak peminatnya. Gorden atau tirai adalah elemen dalam ruangan yang berfungsi untuk menutupi bagian jendela dan meminimalisir cahaya matahari masuk ke dalam ruangan.
Dalam memilih gorden harus memperhatikan beberapa aspek penting seperti kebutuhan ruangan, motif, konsep, dan lain sebagainya. Dalam perkembangannya sekarang ini, tipe gorden juga semakin banyak baik itu dari segi kain, rel, juga elemen pendukung lainnya.
Anda harus memperhatikan kebutuhan ruangan terlebih dahulu. Misalnya untuk kamar tidur, mungkin bisa memilih gorden yang blackout atau tanpa ada cahaya matahari masuk jika tidak dibuka. Sedangkan untuk ruangan bersama, Anda bisa menggunakan tipe vitrase yang lebih tipis.
Desain Model Gorden Minimalis Untuk Ruangan Anda
Terkadang, harga juga menjadi pertimbangan seseorang untuk memilih gorden yang cocok dengan kebutuhannya. Bukan main-main, harga gorden yang memiliki kualitas terbaik bisa mencapai puluhan bahkan ratusan juta rupiah.
Maka dari itu, sebaiknya sesuaikan dengan budget dan juga tipe atau konsep ruangan yang dimiliki. Hal ini penting untuk memilih desain yang unik dan juga menarik.
1. Desain Gorden Untuk Sudut Ruangan
Anda bisa menggunakan gorden yang memiliki rel melengkung untuk bagian sudut ruangan. Sehingga tidak perlu mematahkan bagian gorden. Hal ini sangat efektif untuk menutupi bagian sudut. Jika menggunakan tipe gorden terpisah, maka aka nada bagian yang tidak tertutupi oleh gorden.
Gunakan gorden berwarna abu yang sesuai dengan kondisi ruangan. Terlebih lagi jika ruangan menggunakan peredam untuk meminimalisir suara bisa keluar dari dalam.
2. Gorden Tebal Berwarna Coklat
Tipe gorden ini banyak digunakan di kamar hotel, dan bahkan sekarang sudah sampai hingga ke rumah-rumah. Relnya menjadi elegan dengan membuat lubang pada bagian gorden. Jadi, Anda memasangnya tidak lagi menggunakan klip dan rel biasa.
Kainnya juga cukup tebal sehingga cahaya matahari tidak dapat masuk ke dalam ruangan. Kualitas gorden ini cukup baik dengan berbagai keunggulannya.
3. Gorden Blackout dan Vitrase
Tipe gorden ini merupakan salah satu yang banyak digunakan karena memiliki 2 lapisan dimana lapisan pertama merupakan gorden tipis dan lapisan kedua merupakan gorden tebal. Untuk lapisan pertama, biasanya tetap digunakan jika ingin memasukkan cahaya matahari.
Akan tetapi, orang yang berada di luar ruangan tidak akan dapat melihat aktivitas di dalam. Sedangkan untuk gorden tebal atau blackout digunakan apabila tidak ingin memasukkan dan juga mengeluarkan cahaya di dalam.
4. Gorden Putih Vitrase
Sedangkan yang satu ini hanya menggunakan gorden tembus cahaya yang memungkinkan sinar matahari untuk masuk ke dalam ruangan. Tipe gorden ini lebih baik Anda gunakan pada ruang-ruang yang bersifat public. Misalnya ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dan lain sebagainya.
Dengan menggunakan gorden transparan, maka Anda tetap dapat menikmati suasana luar ruangan dan terlihat sangat menarik. Kelemahan dari desain ini adalah tidak adanya privasi untuk penghuni di dalam ruangan.
5. Model Gorden Minimalis Penutup Pintu
Anda juga dapat memberikan gorden untuk akses pintu kaca yang berada di bagian luar ruangan. Model ini akan memberikan penutup sempurna jika pintu tidak digunakan. Apabila Anda membukanya, maka gorden juga dapat di buka ke samping.
6. Gorden Dengan Rel Tersembunyi
Anda bisa menyembunyikan rel gorden sehingga terlihat lebih rapi dan juga elegan. Pada bagian atasnya, dibuat menyatu dengan plafon bisa menggunakan bahan gypsum, tripleks, atau yang lainnya. Ruangan akan terlihat lebih menarik.
7. Gorden Floral Untuk Ruang Santai
Anda bisa menggunakan gorden motif floral berwarna merah muda untuk mendapatkan kesan yang feminism dan modern. Ruangan akan menjadi lebih ceria, hangat, dan juga intim. Gunakan gorden 2 lapis jika Anda ingin menggunakan tipe vitrase.
Padukan dengan furniture dan juga cat dinding berwarna putih sehingga menjadi lebih menarik. Anda juga bisa menggunakan parket kayu untuk bahan lantai, dan menambahkan jenis ornamen ruangan yang lebih natural untuk menjadi kombinasi yang sempurna.
8. Gorden Warna Hijau Mint
Ruangan akan menjadi lebih segar dan fresh jika menggunakan warna mint untuk gorden. Desain ini juga menjadi favorit salah satu model gorden minimalis yang banyak digemari. Anda bisa membuat kombinasi dengan furniture dan juga ruangan yang serba nude.
9. Desain Motif Geometri
Motif geometri juga menarik untuk digunakan untuk gorden. Anda bisa memberikan warna emas dan juga biru menggunakan garis-garis miring juga mendatar. Gunakan dasar warna netral seperti putih untuk menonjolkan desain warna lainnya.
Hiasan tau furniture yang menggunakan rotan juga menarik untuk dikombinasikan dengan gorden ini. Tempatkan furniture di sudut ruangan untuk mendapatkan hasil yang menarik.
10. Desain Motif Matahari
Desain ini juga menarik untuk bisa digunakan pada ruangan yang bersifat publik. Anda bisa membuat gorden kain dengan motif matahari yang unik. Dasarnya yang berwarna krem dan juga motifnya berwarna keemasan menjadi perpaduan menarik.
11. Desain Gorden Putih Jahit Kerut
Pada bagian rel atau kepala gorden ini menggunakan jahit kerut sehingga harganya juga lebih murah. Anda tidak perlu menggunakan rel atau bahan lainnya sehingga lebih menghemat biaya. Penampakannya juga cukup menarik dengan desain serba putih dan dikombinasikan dengan furniture minimalis.
Anda bisa menggunakan furniture berwarna polos ditambah dengan vas bunga yang cantik di tengah ruangan. Lantai parket kayu juga menarik untuk dikombinasikan dengan desain ini.
12. Gorden 2 Warna
Anda juga dapat membuat gorden 2 warna yaitu putih dan biru. Kombinasi apik ini membuat ruangan terlihat lebih segar juga elegan. Motif kotak-kotak yang dilubangi pada bagian sambungannya juga membuatnya semakin menarik.
13. Gorden Hitam Motif Geometri
Anda bisa menggunakan kain dasar berwarna hitam untuk gorden yang terkesan gothic. Berbagai motif gemotri haris mendatar juga menambah kesan antic dan menarik ari desain ini. Anda bisa menggunakannya untuk jendela ruangan yang lebih privat.
Kombinasi antara warna hitam dan sofa kulit menimbulkan kesan mewan. Tempatkan tanaman di sudut ruangan untuk mendapatkan kesan natural.
14. Gorden Pintu Abu-Abu Tipis
Sedangkan bentuk yang satu ini ditempatkan jauh di bawah plafon sehingga menghasilkan kesan ruangan yang terlihat tinggi. Warna abu-abi dan menggunakan bahan vitrase membuatnya terlihat sangat minimalis dan elegan.
Selain itu gorden ini sangat cocok untuk pintu ruangan yang mengarah keluar berbahan kaca sehingga pandangan dari luar tidak langsung ke dalam ruangan.
15. Gorden Motif Lengkung
Berbagai jenis motif lengkung membuatnya menjadi salah satu gorden yang menarik untuk Anda gunakan. Gorden ini juga cocok untuk pintu yang mengarah ke luar ruangan. Anda bisa menggunakan warna putih yang netral dan kalem.
Ada beberapa gorden minimalis yang menjadi favorit dan inspirasi untuk banyak orang. Sesuaikan dengan budget, konsep, dan juga tipe ruangan yang akan diberi gorden.
Model gorden minimalis yang beredar dipasaran dapat Anda pilih sesuai dengan keinginan. Pilihlah desain yang unik, menarik, dan juga Anda sukai.