Pengertian Bondek (floor deck) adalah sebuah plat bergelombang yang digunakan sebagai material pengganti papan untuk membungkus material cor dan menahan tekanan beton ketika membuat lantai atau dak beton. Floor Deck memiliki ketebalan mulai dari 0.75 mm sampai 1 mm.
Sistemnya adalah besi tulangan bagian bawah akan digantikan dengan bondek dan wiremesh akan diaplikasikan dibagian atas sebagai tulangan. Sistem ini bisa digunakan di struktur rangka baja maupun beton bertulang.
Baca juga Metode Pemasangan Paving Block yang Tepat
Beberapa Keuntungan Menggunakan Bondek (Floor Deck)
- Profil Gelombang
Bentuk gelombang yang kokoh dan tonjolan (embossment) dipermukaan memberikan sifat monolit yang baik antara plat lantai dengan beton dan membantu mendukung beban yang lebih besar. - Efisien
Pemakaian plat lantai baja ini dapat menghemat volume beton sampai 25%. Plat lantai baja ini dapat dipesan sesuai panjang yang diperlukan, maksimal panjangnya yaitu 12m, sehingga memudahkan proses distribusi. - Pemasangan Cepat dan Mudah
Karena lembarannya yang luas, pemasangan plat lantai ini dapat menutupi 2-3 bentang dalam waktu singkat. Sehingga bisa menghemat waktu, perancah, dan penyangga. Penggunaan tiang penyangg sementara hanya diperlukan agar panel tidak melendut saat beton masih basah, sehingga dapat dilepas jika sudah berumur 7 – 14 hari. - Tahan Api
Berdasarkan pengujian, tingkat ketahanan api pada lantai komposit ini dapat mencapai 2 jam dengan stabilitas dan integritas yang baik.
Proses Pengerjaan Bondek untuk Lantai
- Pasang penyangga atau perancah, letakkan bondek diatas penyangga dan balok.
- Pasang stek atau bolt sebagai penguat bondek agar dapat mengunci, sehingga tetap berada di posisinya (tidak bergeser)
- Pasang end stop untuk bagian tepi bondek supaya beton tidak tumpah saat dituang.
- Gelar wiremesh atau tulangan atas, beri jarak sekitar 2cm anntara bondek dan wiremesh. Sehingga rencana ketebalan cor yang dihasilkan sekitar 12 – 15 cm.
Baca juga Kenapa Ubin direndam Air Sebelum Dipasang?
Saat menuang adukan beton, ratakan adukan ke seluruh bagian plat. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi penumpukan pada satu sudut yang dapat mengakibatkan bondek melendut. Pengecoran dapat dilakukan dari ujung balok, kemudian diratakan menggunakan vibrator.
Nah pada saat pengecoran berlangsung, posisi tulangan susut harus tetap berada kurang lebih 2 cm dari bagian bawah permukaan plat lantai. Supaya presisi kita bisa menggunakan tahu beton atau beton decking yang diletakkan antara tulangan dengan bondek.
Semoga artikel ini tentang Pengertian dan Keuntungan Menggunakan Bondek ini bermanfaat . Jangan lupa ikuti INSTAGRAM dan FACEBOOK kami dan dapatkan informasi seputar dunia teknik setiap harinya.