Ruangan makan adalah salah satu ruangan yang menjadi ciri khas di rumah. Hal ini disebabkan oleh tatanan ruangan makan yang bisa dimodifikasi menjadi menarik dan nyaman untuk digunakan. Saat ini, yang menjadi trend adalah ruangan makan minimalis.
Ukuran minimalis tidak menjadi masalah untuk menjadikannya lebih baik, menarik dan mengikuti trend ruang makan pada masa kini. Sangat banyak desain dan dekorasi ruangan makan dengan gaya aesthetic ala café ataupun dengan ukuran minimalis yang simple.
Bagi Anda yang masih belum menentukan ruangan makan pilihan Anda, maka rekomendasi dan contoh ruangan makan berikut bisa menjadi referensi bagi Anda. Berbagai bentuk dekorasi dan desain menarik tentunya akan membantu Anda dalam memilihnya.
15 Contoh Dekorasi Ruangan Makan Minimalis
Ruangan makan dengan konsep minimalis dapat diterapkan dalam jenis rumah apapun. Selain ukuran yang minimalis, ruangan ini dapat dibuat dengan harga yang lebih murah atau hemat di kantong, apalagi jika Anda baru membangun rumah untuk keluarga kecil Anda.
1. Model Ruangan Makan untuk 8 Orang
Tak perlu ruangan khusus untuk makan, ruangan makan ini tampak bergabung dengan ruangan keluarga. Anda tinggal menambahkan furnitur meja makan dengan kapasitas yang besar yaitu 8 orang. Nah, jika Anda mempunyai ruangan yang besar seperti ini, maka Anda bisa selipkan ruangan makan minimalis.
2. Ruangan Makan Nuansa Putih
Apabila Anda mempunyai rumah dengan cat warna putih secara keseluruhan, maka konsep seperti pada gmabra bisa Anda terapkan untuk ruangan makan. Meja minimalis dengan kapasitas 4-6 orang membuat tampilan ruang makan Anda terlihat simple dan sederhana.
3. Konsep Ruangan Makan di Dekat Dapur
Ini merupakan konsep paling umum untuk ruangan makan. Apabila Anda mempunyai dapur yang cukup luas, maka Anda bisa menaruh meja makan di depan dapur Anda. Konsep seperti ini akan lebih memudahkan Anda dalam menyusun hidangan karena arak meja dan dapur yang sangat dekat.
Tak hanya itu, dekorasi ruangan dengan jendela yang cukup besar mampu membuat suasana yang sangat terang pada saat Anda makan. Kemudian Anda juga bisa melihat keadaan dan pemandangan sekitar rumah Anda sambil menikmati hidangan yang Anda buat.
4. Ruangan Makan Minimalis Aesthetic
Penemmpatan ruangan makan ini sangat aesthetic dengan adanya lukisan, tampilan api unggun di rumah dan lampu pendant sebagai alat penerangan. Kapasitas meja yang digunakan sangat pas untuk keluarga Anda, yaitu sebanyak 6 orang.
Pada dasarnya, konsep ruangan makan seperti ini berasal dari ruang makan ala rumah orang Barat. Terlihat jelas dengan adanya ornamen api unggun di belakang meja tersebut.
5. Ruangan Makan Black and White
Memiliki dinding rumah bewarna putih membuat Anda bisa memadukan warna apa saja untuk ruangan Anda. Salah satunya adalah paduan warna putih dan hitam atau yang disebut dengan balck and white. Paduan warna ini membuat ruangan makan terlihat lebih elegan dan mewah.
Kesan mewah juga diberikan oleh lampu melingkar yang ada di atas meja tersebut. Adanya lampu ini menambah tampilan ruangan makan menjadi lebih terang pada saat malam hari.
6. Ruangan Makan dengan Meha Kayu dan Kursi Putih
Jika furnitur dapur dibuat dengan warna lebih gelap, maka meja makan bisa dibuat dengan warna yang lebih terang agar makan lebih terlihat hidup saat berada di atas meja makan. Pemakaian kursi bewarna putih menambah kesan serasi untuk ruangan makan minimalis tersebut.
7. Dapur dengan Ruangan Makan Serba Kayu
Berikutnya masih dengan konsep ruangan makan yang tergabung dengan dapur. Dapur yang mempunyai dinding full white akan terlihat menawan jika diberikan lantai kayu dan selaras dengan meja makan.
Seluruh furnitur meja makan dibuat dari kayu bewarna terang yang membuat tampilan ruangan makan menjadi lebih fresh dan nyaman untuk makan.
8. Konsep Ruangan Makan Santai dan Simple
Ruangan makan tidak harus selalu terdiri dari meja dan kursi pada umumnya. Cukup dengan meja bundar yang ramah digunakan untuk lesehan, ruangan makan Anda akan terlihat lebih simple. Ruangan seperti ini pastinya sangat sesuai untuk Anda yang tidak suka ribet.
9. Ruangan Makan Mewah untuk Rumah Minimalis
Bertempat tinggal di rumah minimalis yang mewah, tidak menutup kemungkinan untuk ikut membuat ruangan makan dengan konsep mewah pula. Dapat Anda lihat pada gambar di atas, meja makan tersebut berukuran luas dengan kursi sofa sebagai pendampingnya.
Tampilan ruangan makan seperti ini tentunya memberikan nilai plus untuk ruangan makan Anda karena terlihat mewah denga kursi sofa tersebut. Selain itu, adanya lampu hias menambah kesan elegan untuk ruangan makan ini.
10. Ide Ruangan Makan Minimalis Bewarna Hitam
Warna hitam yang menjadi ciri khas ruangan makan ini berasal dari set meja dan kursi makan. Tampilan meja dan kursi tersebut memberikan kesan ruangan makan yang tegas dan elegan. Hal ini sangat serasi dengan wallpaper dinding yang juga bernuansa gelap.
11. Ruangan Makan Ala Restoran Mewah
Konsep restoran mewah juga bisa diterapkan untuk ruangan makan minimalis Anda. Terlihat dari meja dan kursi yang digunakan seperti di restoran atau hotel yang mewah. Selain itu, pada gambar di atas ruangan makan tampak bergabung dengan ruang tengah atau ruang keluarga.
12. Ruang Makan dengan Meja Melingkar
Pada umumnya meja makan mempunyai bentuk persegi atau persegi panjang. Nah, meja makan kali ini mempunyai bentuk melingkar dengan kursi yang terbuat dari rotan. Tentunya hal ini juga ikut memberikan kesan modis untuk ruangan makan.
13. Dekorasi Ruangan Makan ala Cafe
Jika Anda pecinta café dan ingin membuat rumah Anda menjadi seperti café, maka hal ini bisa Anda terapkan untuk ruangan makan Anda. Pada gambar di ats dapat dilihat bahwa meja dan kursi yang digunakan berukuran minimalis dan dekorasi ruangan seperti yang ada di café pada umumnya.
14. Ide Monokrom untuk Ruangan Makan
Kesan unik dan simple bisa dibuat untuk ruangan makan seperti pada gambar tersebut. meja dan kursi dengan warna full black dan dinding putih yang dihiasi tempelan abstrak yang unik. Kemudian ruangan makan ini juga tidak butuh ruangan khusus dan bisa digabung dengan ruangan keluarga Anda.
15. Ruangan Makan Mungil untuk 4 orang
Selanjutnya adalah ruang makan dengan konsep minimalis untuk 4 orang. Ruang makan ini juga mempunyai kesan aesthetic dengan adanya hiasan dinding yang tersusun rapi, serta pemakaian meja dan kursi dengan kesan wood yang kental.
Perpaduan yang epik dari seluruh ruangan makan minimalis dengan konsep yang digunakan menambah kesan mewah, unik, elagan dan simple untuk ruangan tersebut. Nantinya saat Anda sudah memilih ruangan yang Anda sukai, jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan ruangan yang Anda miliki.
Oleh sebab itu, Anda harus tentukan konsep yang akan digunakan agar saat membuat ruangan makan, konsep minimalis dan kesan menarik lainnya selalu selaras dan serasi.