Rumah limasan merupakan rumah yang menjadi ciri khas Suku Jawa. Seiring dengan perkembangan zaman, rumah limas tidak hanya ditemukan pada rumah adat saja. Akan tetapi, saat ini telah banyak ditemukan rumah limas minimalis yang terkesan modern.
Bahkan mayoritas masyarakat Jawa masih menggunakan rumah dengan konsep atap limas. Pada dasarnya yang membedakan rumah limas dengan jenis rumah lainnya adalah bagian atapnya. Dimana model atap rumah akan mempunyai pengaruh yang besar terhadap tampilan akhir rumah.
Macam-Macam Rumah Limas Minimalis
Sebenarnya penggunaan atap limas pada rumah dapat disesuaikan dengan keinginan dan selera. Arsitektur terus mengalami perkembangan sehingga menyebabkan rumah limas banyak variasinya. Berikut beberapa model rumah limas yang dapat Anda jadikan referensi sebelum membangun rumah:
1. Rumah limas asri
Sebagian orang menginginkan mempunyai rumah di pedesaan. Hal tersebut dikarenakan daerah pedesaan masih mempunyai lingkungan yang asri. Untuk Anda yang tinggal di kota tidak perlu khawatir lagi karena desain rumah dapat dibuat asri.
Dengan menjaga keberadaan pohon disekitar rumah dan membuat desain rumah yang ramah lingkungan akan menimbulkan nuansa asri.
2. Rumah limas klasik
Terdapat dua buah limas pada bagian atap rumah ini menjadikannya terlihat cantik. Desain rumah seperti ini seringkali dijumpai pada komplek atau perumahan. Konsep minimalis sangat diterapkan pada model rumah ini, baik dari segi warna, bentuk, dan juga dekorasi.
3. Rumah limas ukuran minimalis
Desain rumah ini cocok untuk Anda yang mempunyai lahan tidak terlalu luas. Dengan lahan yang tidak begitu luas, desain rumah ini mampu menarik perhatian. Warna dasar yang digunakan pada desain rumah ini adalah warna kayu.
Terdapat beberapa bagian rumah ini memang sengaja memakai material kayu. Penggunaan material kayu tersebut memunculkan kesan yang alami. Dilengkapi dengan berbagai tanaman akan membuat hunian terasa lebih asri.
4. Rumah limas mewah
Model rumah limas minimalis yang selanjutnya adalah rumah dengan nuansa mewah. Dalam gambar tersebut terlihat ada 4 bentuk limas pada bagian atapnya. Bagian depan mempunyai sedikit tangga membuat rumah ini terlihat lebih megah.
Atap limas pada bagian samping digunakan sebagai tempat mobil agar tidak kepanasan dan kehujanan. Desain rumah limas ini cocok digunakan untuk Anda yang mempunyai lahan cukup luas.
5. Rumah limas estetik
Desain rumah limas yang satu ini sangat memperhatikan nilai estetikanya. Terdapat tiga buah atap limas yang membuat tampilan menjadi sangat cantik dan menjadi daya tarik tersendiri. Kombinasi warna tembok cream dengan pintu berbahan kayu sangat cocok.
Pada bagian atap juga menggunakan aksen berbahan kayu menjadikan rumah ini terlihat lebih menawan. Selain itu, penggunaan tiang yang cukup lebar menjadi ciri khas dari rumah ini.
6. Rumah limas warna coklat
Warna coklat mencari ciri khas dari desain rumah limas minimalis yang satu ini. Pada bagian atap berbentuk limas mempunyai warna yang coklat membuat tampilan lebih natural. Kemudian kombinasi interior dari kayu juga menimbulkan kesan alami pada desain rumah ini.
Furniture yang cocok digunakan untuk desain rumah yang satu ini ialah yang berwarna coklat atau cream. Perpaduan warna coklat dengan cat dinding putih menjadikan rumah ini tidak membosankan.
7. Rumah limas bertingkat
Perhatikan bentuk atap limas pada rumah tersebut. Pada bagian belakang bentuk limasnya besar dan semakin ke depan bentuk limasnya akan semakin menjadi kecil. Model atap seperti ini cenderung unik dan belum terlalu mainstream.
8. Rumah limas atap putih
Warna atap limas yang putih menjadi daya tarik tersendiri untuk model rumah yang satu ini. Pasalnya jarang rumah dengan atap berwarna putih. Dengan menggunakan atap putih dapat dikombinasikan dengan warna cat tembok putih atau abu-abu.
Rumah ini menerapkan konsep warna yang sangat minimalis. Dengan demikian akan lebih mudah dalam memadukan dengan berbagai furniture.
9. Rumah limas berbahan kayu
Kayu menjadi salah satu material yang banyak digemari sebagai bahan bangunan ataupun interior. Bentuk atap limas pada rumah ini terlihat menawan karena terdapat tambahan aksen berupa garis coklat dari kayu.
Selain itu, rumah ini juga dipadukan dengan pintu berbahan dasar kayu. Tone warna yang dimiliki model rumah ini menimbulkan nuansa natural. Desain akan lebih maksimal jika menggunakan berbagai properti dengan material kayu.
10. Rumah limas oriental
Desain oriental yang dimiliki rumah ini membuatnya terlihat elegan dan menawan. Atap limas yang digunakan cukup unik dan minimalis karena hanya terdiri dari buah limas. Kombinasi warna dinding dengan atap menjadikan rumah ini terlihat lebih manis.
Tidak seluruh atap pada rumah ini berbentuk limas, melainkan ada beberapa ruangan yang dilindungi dengan sistem dak.
11. Rumah limas khas Indonesia
Rumah limas minimalis yang satu ini mempunyai model dan bentuk yang khas dengan Indonesia. Dilihat secara sekilas rumah ini terkesan simpel dan tidak terlalu ramai. Penggunaan sistem dak pada bagian teras rumah membuatnya terlihat lebih elegan.
12. Rumah limas bertingkat
Model rumah bertingkat ini mempunyai kesan yang megah dan mewah. Hal tersebut dikarenakan rumah ini didesain bertingkat sehingga menjadi tinggi. Beberapa aksen berbahan dasar kayu membuat desain rumah ini lebih menawan.
Jumlah tingkat pada rumah tersebut adalah 3 lantai, yakni lantai dasar, lantai atas, dan rooftop. Pada bagian rooftop disertai dengan gazebo yang dapat digunakan untuk bersantai. Desain rumah bertingkat dengan kombinasi kayu ini sangat cocok dipadukan dengan pencahayaan kuning.
13. Rumah limas sederhana
Beberapa orang tidak ingin mempunyai rumah yang berlebihan. Desain rumah yang satu ini cukup sederhana dengan tetap mengikuti perkembangan zaman. Bentuk atap pada rumah ini juga cocok untuk digunakan pada semua model rumah limas.
14. Rumah limas gaya industrial
Rumah limas minimalis dengan menerapkan konsep industri ini cukup unik. Hal yang menonjolkan konsep industri pada desain rumah ini adalah terdapat dua cerobong pada bagian atapnya. Selain itu, warna abu-abu yang dominan juga semakin memperkuat nuansa industri.
Desain rumah ini semakin menawan dengan bagian depan berupa kaca, sehingga keindahan bagian dalam rumah dapat terlihat. Furniture yang cocok untuk desain rumah ini adalah furniture dengan nuansa serba putih.
15. Rumah limas gaya perumahan
Pada saat ini jumlah perumahan semakin banyak karena memang banyaknya peminat. Pada umumnya, perumahan mempunyai desain yang modern dan mengikuti zaman. Akan tetapi, menerapkan model atap limas pada perumahan juga merupakan ide yang bagus.
Sebagian besar rumahan akan mempunyai desain yang sederhana. Dapat dilihat pada gambar tersebut warna abu pada atap limas dengan warna dinding putih menjadi perpaduan yang pas.
Desain rumah menjadi salah satu hal yang akan dipertimbangkan dalam pembangunan rumah. Kini desain rumah limas minimalis makin banyak peminatnya. Hal tersebut dikarenakan selain melestarikan budaya, juga memiliki estetika yang tinggi.