Mungkin Anda ingin sesuatu yang lebih indah untuk dijadikan plafon. Triplek merupakan bahan pembuatan plafon yang dipilih banyak orang, namun Anda bisa memilih bondek untuk opsi yang lebih menarik. Ukuran bondek panjang dan lebar dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Dalam dunia konstruksi, bondek disebut juga dengan floordeck, yaitu sejenis bahan pembuatan plafon yang berasal dari baja galvanis. Tetapi ada juga variasi bondek lain yang terbuat dari tembaga hingga seng. Bentuknya yang bergelombang menghasilkan nilai estetika pada interior rumah.
Kekuatannya pun tidak perlu disandingkan dengan plafon triplek. Jika Anda tertarik membuat plafon berkualitas dan juga menarik, bondek adalah solusinya. Inilah hal-hal seputar bondek yang harus diketahui terlebih dulu!
Pengertian Bondek
Bondek adalah material bangunan yang bentuknya berupa lempengan-lempengan bergelombang. Fungsi dari material ini yaitu untuk membuat plafon rumah yang kuat. Tidak seperti triplek, bondek terbuat dari bahan yang anti rayap, misalnya tembaga, baja, seng dan lain sebagainya.
Dengan begitu, masa pakainya pun jauh lebih panjang dibandingkan triplek kayu biasa. Bondek juga mempunyai fungsi insulasi yang baik dalam mencegah hawa panas masuk ke dalam rumah.
Namun tidak semua orang tahu bahwa bondek juga bisa dipakai sebagai metal decking atau alas untuk mengecor lantai dua, karena memiliki kekuatan yang baik dalam menahan beban besar.
Ketika menjadikannya sebagai metal decking, bondek akan ditunjang oleh balok baja terlebih dulu. Ukuran bondek untuk metal decking dapat dibuat dengan luas area pengecoran.
Jenis-jenis Bondek
Material satu ini seringkali dipakai untuk membuat plafon dan metal decking pada gedung bertingkat. Karena itu bondek hadir dari beberapa jenis dengan ketahanan beban yang berbeda-beda. Kenali lebih lanjut berbagai jenis bondek yang sering dipakai sebagai berikut:
1. Bondek Aluminum
Aluminum dikenal sebagai bahan yang ringan. Meski begitu, bondek ini mempunyai kekuatan yang baik dalam menahan beban. Bahkan bondek aluminium dinilai lebih efektif dibandingkan sejumlah bondek jenis tembaga.
2. Bondek Galvanis
Jenis bondek ini berbahan dasar dari bahan galvanis. Selain itu, harganya pun paling rendah dibandingkan bondek lainnya, sehingga menjadikannya sebagai bondek yang umum digunakan oleh masyarakat.
Bondek galvanis memiliki ketahanan yang sama kuat ketika dijadikan metal decking. Ukuran bondek ini bervariasi dan pastikan Anda membelinya sesuai kebutuhan pembangunan.
3. Bondek Seng
Tidak perlu khawatir kalau bondek akan berkarat dan mudah keropos, sebab bondek seng memiliki sifat yang unik. Seng sendiri merupakan bahan yang akan bereaksi ketika bertemu dengan karbon dioksida dan kelembaban udara tertentu.
Reaksi tersebut memicu lapisan karbonat yang berfungsi melindungi bondek dari zat-zat pemicu korosif. Reaksi ini pula yang menyebabkan munculnya warna abu-abu kebiruan pada permukaan bondek.
Keunggulan dari bondek ini di antaranya kuat dan tidak mudah rusak. Kemampuannya dalam menahan beban pun sangat baik dan mampu mencegah panas secara optimal, menjadikannya pas digunakan di dataran rendah maupun dekat pantai.
Sayangnya, bondek seng harganya sangat mahal dan hanya masyarakat kelas menengah ke atas yang mau menggunakannya.
4. Bondek Tembaga
Tembaga adalah logam dengan warna yang cantik ketika digunakan sebagai bahan dasar bondek. Oleh karena itu, bondek ini seringkali dipakai sebagai hiasan plafon, bukan untuk metal decking atau plafon skala besar.
Bondek tembaga mempunyai warna yang khas. Awalnya, warna bondek tembaga adalah cokelat, namun dapat berubah menjadi hijau kebiruan ketika bereaksi dengan suhu atau iklim tertentu. Saat bekerja dengan bondek satu ini, kontraktor pun harus berhati-hati.
Bondek ini sangat mudah melekuk, maka dari itu harus dipasang secara perlahan. Keunggulan bondek seperti anti karat, awet, ringan dan mudah dipasang ini yang membuatnya disukai.
5. Bondek Baja
Jenis bondek berikutnya adalah terbuat dari bahan baja. Seperti yang diketahui, baja merupakan bahan yang memiliki karakter tahan lama, mudah dirawat dan mudah dipasang. Bondek ini bisa dijadikan alternatif jika Anda membutuhkan bondek berkualitas dengan harga rendah.
Karena kekuatannya tersebut, bondek baja dipakai pada gedung-gedung. Banyak orang yang menyukai bondek ini karena mampu menangkal panas, anti rayap, anti jamur, tidak bisa terbakar, dan tidak bisa digigit hewan pengerat.
Akan tetapi bondek baja tidak bisa dipakai di kawasan yang basah atau dekat pantai. Bahan baja memiliki sifat yang mudah berkarat, oleh karenanya harus ditempatkan di area yang kering. Kemudian bobot dari bahan ini pun cukup berat.
Bondek baja hanya akan menambah beban dari bangunan, jadi pertimbangkan lagi jika ingin menggunakan bondek ini.
Ukuran Bondek Panjang dan Lebar Secara Umum
Saat mendatangi toko penjual bondek, Anda akan dihadapkan dengan beberapa ukuran, mulai dari 3 meter hingga 6 meter. Untuk menemukan ukuran yang tepat, pastikan Anda telah melakukan perhitungan terlebih dulu. Berikut adalah ukuran panjang dan lebar bondek yang umum:
1.Panjang
- 3 meter
- 4 meter
- 5 meter
- 6 meter
2. Lebar
- 60cm
- 70cm
- 80cm
- 100 cm
Setiap merek bondek menjual ukuran panjang dan lebar sendiri-sendiri. Adapun merek bondek terbaik yang tersedia di pasaran di antaranya bondek alkadeck, bondek combideck, bondek ekodeck, bondek jenis ekor burung, bondek majadeck, dan bondek sakura.
Daftar Harga dan Ukuran Bondek
Selain ukuran, Anda juga perlu mengetahui harga bondek per lembar. Masing-masing penjual tentu menawarkan harga yang berbeda, untuk itu berikut dilampirkan tabel harga terbaru bondek yang bisa dijadikan referensi:
1. Bondek Berdasarkan Jenis
Jenis | Tebal | Harga |
Bondek | 0,65 mm | Rp90.000 |
Bondek Galvanis | 0,70 mm | Rp100.000 |
Bondek Galvalum | 0,70 mm | Rp110.000 |
Bondek Galvanis | 0,75 mm | Rp113.000 |
Bondek Galvalum | 0,75 mm | Rp115.000 |
2. Bondek Berdasarkan Ukuran
Tebal | Lebar | Harga |
0,65 mm | 1 meter | Rp95.000 |
0,70 mm | 1 meter | Rp105.000 |
0,75 mm | 1 meter | Rp110.000 |
1 mm | 1 meter | Rp185.000 |
Kelebihan Bondek
Dalam konstruksi bangunan, bondek mempunyai fungsi dan kelebihan yang beragam. Lantas, apa yang membuatnya sering dipakai dalam pembangunan gedung atau rumah bertingkat? Berikut penjelasannya:
- Memperkokoh struktur bangunan bertingkat.
- Mempermudah dan mempersingkat proses serta waktu pengecoran.
- Tidak membutuhkan tiang penyangga untuk mengerjakan pembangunan, sehingga prosesnya lebih cepat.
- Tidak perlu dilepas saat digunakan sebagai metal decking, dengan begitu memperkuat struktur cor.
- Tidak menjadi sampah setelah dipakai, layaknya triplek yang tidak bisa digunakan lagi setelah dilepas dari coran.
- Membuat hasil pengecoran lebih rapi.
- Tidak mudah keropos akibat air saat digunakan sebagai metal decking.
Kekurangan Bondek
Di samping kekuatan dan manfaat bondek, material ini sayangnya masih mempunyai sejumlah kekurangan. Anda bisa mengantisipasinya dengan memerhatikan kekurangan bondek sebagai berikut:
- Pastikan dilakukan oleh kontraktor yang berpengalaman agar pengerjaan teliti dan berkualitas.
- Harga bondek lebih mahal dibandingkan triplek kayu.
- Memerlukan las listrik untuk menyambung antarbondek dengan kencang dan sempurna.
- Berpotensi bocor apabila terjadi kesalahan dalam proses finishing dan sumber masalahnya sulit ditemukan.
Ukuran bondek per lembar biasanya dijual dengan lebar 1 meter dan panjang yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Pahami keunggulan dari setiap jenis bondek supaya menemukan bondek yang pas untuk menunjang pembangunan rumah atau gedung Anda.