Salah satu jurusan yang mempunyai banyak peminat yaitu jurusan Teknik Informatika, hal ini disebabkan prospek kerjanya yang cemerlang. Kenapa cemerlang?, dikarenakan teknik informatika dibutuhkan di semua sektor baik ekonomi, pendidikan, teknologi dll. Teknik informatika ini pasti sejalan dengan perkembangan zaman saat ini maupun mendatang.
Lantas apa sih teknik informatika itu?
Teknik informatika adalah sebuah ilmu yang menerapkan dasar algoritma. Kemudian dasar ini lah yang digunakan untuk menerapkan prinsip-prinsip ilmu komputer dan analisis matematis dalam perancangan, pengujian, pengembangan, dan evaluasi sistem operasi, perangkat lunak (software), dan kinerja komputer.
Sebuah survei di Amerika pada tahun 2018 menunjukkan bahwa rata-rata gaji seorang lulusan teknik informatika yang baru lulus kuliah yaitu Rp. 919 juta. Eist… jangan senang dulu, itu di Amerka. Di Indonesia sendiri untuk lulusan baru jutusan teknik informatika digaji sekitar 4 juta rupiah – 7 juta rupiah. Selisih sangat jauh bukan antara Amerika dan Indonesia. Berikut ini beberapa prospek kerja lulusan teknik informatika :
- Karyawan IT
- Progremmer
- System Analyst
- Devops Engineer
- Web Designer
- Software Engineer
- Instansi Pemerintah dan Lembaga Penelitian
- Konsultan
- Dosen
Jika anda berminat untuk masuk jurusan informatika maka anda perlu mengetahui hal-hal berikut ini:
- Teknik Informatika sangat erat kaitannya dengan coding. Disini programming sangat diutamakan. Jadi, jangan harap bisa bebas dari coding selama kuliah. Coding ibaratnya menggambar untuk anak arsitektur. Sayangnya, kita kurang akrab dengan coding dari kecil. Kalau anda mau masuk jurusan ini setidaknya punya sedikit pengetahuan tentang coding akan membantu
- Jurusan ini berkaitan dengan matematika. Teknik Informatika itu salah satu jurusan matematika terapan. Teori – teori yang kita pelajari kebanyakan basicnya matematika. Ada banyak mata kuliah yang membutuhkan hitungan dan logika. Kalau masih SMA ada baiknya seriusin belajar matematika dan fisika. Dua mata pelajaran itu sangat membantu kita untuk mengembangkan logika.
- Jurusan ini lebih banyak membahas software. Jika ingin bergelut di dunia penerapan IT di bisnis lebih baik pilih sistem informasi. Jika ingin jadi hacker, pembuat robot, atau jaringan lebih baik pilih teknik komputer/sistem komputer. Jangan salah memahami ketiga jurusan yang kelihatan mirip ini.
- Pelajaran yang diajarkan di kampus hanya sedikit dari apa yang dibutuhkan oleh perusahaan. Jadi, selama kuliah kita harus benar – benar mengexplore skill. Tenang, ada banyak source gratis maupun berbayar yang berkualitas di internet.
- Modal utama di jurusan ini adalah laptop/komputer, smartphone, dan internet. Praktikum bisa dilakukan dimanapun. Inilah yang membedakan dari jurusan lain. Kalau jurusan lain selesai praktikum di lab di rumah tinggal laporan sementara praktikum di IT bisa saja masih lanjut di rumah. Internet sangat berguna untuk mencari source belajar. Bahkan, kami jarang menggunakan buku.
- Walaupun programming sangat diutamakan, tapi sebenarnya tujuan dari teknik informatika bukan menciptakan programmer saja tapi menciptakan software engineer. Software engineer cakupannya lebih luas daripada seorang programmer. Maka dari itu, diharapkan lulusan teknik informatika mengerti secara dalam tentang teknologi. Bisa juga menjadi modal untuk menciptkan teknologi – teknologi baru jika berminat lanjut ke S2. Teknologi disini jangan dipikir hanya apps/web tapi bisa juga dari bidang AI, algoritma, clouds dsb.
- Berkaitan dengan point 6, jika anda hanya ingin menjadi programmer lebih baik ikut bootcamp atau belajar mandiri. Mungkin anda akan terganggu dengan pelajaran – pelajaran teori di kuliah.
- Ada banyak perlombaan yang bisa diikuti misalnya competitive programming, software development, hackathon, capture the flag, UI/UX development dsb.
Sedikit informasi tambahan, dikutip dari www.teknik.unpas.ac.id berikut adalah beberapa materi dasar yang diajarkan di jurusan teknik informatika :
• Algoritma dan Struktur Data
• Logika Informatika
• Strategi Algoritma
• Sistem Operasi
• Probabilitas dan Statistika
• Pemrograman Berorientasi Objek
• Rekayasa Perangkat Lunak
• Artificial Intelligence
• Dasar-Dasar Pemrograman
• Kalkulus
• Pemrograman Internet
• Teori Komputasi
• SIstem Komputer
• Sistem Jaringan
• Data Mining
• Metode Pengembangan Software
• Database dan Sistem Informasi
• Kriptografi
• Basis Data
• Etika dan Hukum Cyber
• Logika Informatika
• Strategi Algoritma
• Sistem Operasi
• Probabilitas dan Statistika
• Pemrograman Berorientasi Objek
• Rekayasa Perangkat Lunak
• Artificial Intelligence
• Dasar-Dasar Pemrograman
• Kalkulus
• Pemrograman Internet
• Teori Komputasi
• SIstem Komputer
• Sistem Jaringan
• Data Mining
• Metode Pengembangan Software
• Database dan Sistem Informasi
• Kriptografi
• Basis Data
• Etika dan Hukum Cyber
Lantas mana saja rekomendasi kampus dengan Jurusan Teknik Informatika akreditasi A. Sebelumnya apa sih itu akreditasi ? , nih mimin jelasin ya.
Akreditasi atau sertifikasi perguruan tinggi merupakan bentuk pengakuan mutu dari pihak eksternal tentang input, proses dan hasil dari sistem maupun managemen mutu pendidikan di suatu kampus dan program studi.
Pengakuan tersebut didasarkan pada sejumlah kriteria yang menjadi blok ukur dimensi mutu pendidikan tinggi dan telah disepakati pada tingkat nasional, regional, maupun internasional. Selain itu mutu pendidikan tinggi juga perlu dilihat berdasarkan konsep multi dimensi, di sisi lain ,akreditasi perguruan tinggi bisa menjadi salah satu pertimbangan bagi calon mahasiswa saat memilih kampus negeri maupun swasta untuk melanjutkan pendidikannya. Selama ini pada level nasional, proses penilaian untuk penentuan status akreditasi kampus dilaksanakan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT)
Biasanya kalau udah gini biayanya mahal tapi ya terserah kalian semoga kalian sultan-sultan semua atau dapat beasiswa prestasi yang daftarnya yaitu :
- Institut Teknologi Bandung
- University Bina Nusantara University Malang
- Universitas Mercu Buana Jakarta
- Universitas Pancasila Jakarta
- Universitas Presiden Bekasi
- Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
- Universitas Gunadarma Depok
- Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga
- Universitas Hasanuddin Makasar
- Universitas Islam Negeri Sunan Kali Jaga Yogyakarta
- Universitas Esa Unggul Jakarta
- Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabayar
- Universitas Islam Indonesia Yogyakarta
- Universitas Teknologi Yogyakarta
- Universitas Atmajaya Yogyakarta
Tetapi bukan berarti kampus dengan akreditasi dibawah A tidak baik, semua itu baik jika kita berusaha. percuma kalau kampusnya bagus dengan akreditasi A tetapi kita bermalas – malasan dan tidak mengembangkan skill. syukuri dan tetap belajar hal – hal dan skill baru tentunya. Anggap diri kita itu bodoh dan haus akan ilmu.
Kita saling membantu menyebarkan informasi ini dapat menjawab pertanyaan dari kalian semua yang masih bingung mencari Universitas dengan jurusan teknik informatika dengan akreditasi A itu dimana aja tapi juga bukan patokan karena, walaupun akreditasinya dibawah A tapi mungkin bisa lebih bagus daripada yang terakreditasi A tergantung kita sendiri yang menentukan.
Tentunya jika anda telah memilih kampus impian anda, maka anda perlu mengetahui apa saja yang harus dipersiapkan sebelum masuk masa pembelajaran. Apa aja sih yang harus disiapkan untuk kuliah di sebuah jurusan Teknik Informatika dan dengan baik semoga tulisan ini dapat memberikan yang manfaat yang baik buat kita semua dan yang daftarnya :
- Laptop kalau anak teknik informatika gak punya bakalan ribet banget, karena 95% mata kuliahnya pasti menggunakan laptop spesifikasi laptopnya juga harus lumayan karena harus menginstal aplikasi berat untuk medukung mata kuliah kalau mau tau rekomendasi laptop yang cocok banget buat mahasiswa Teknik Informatika ada disini.(bisa tambah link ke postingan lain) .
- Kedua yaitu logika dan imajinasi yang tinggi mengapa begitu karena kan kita Teknik Informatika berhubungan dengan coding dan logika pemrograman akan sangat mudah menerima pelajaran mata kuliah nanti jika kamu punya logika yang bagus, serta imajinasi yang bagus beguna saat kamu akan membuat program untuk membayangkan hasil dari program tersebut dan bagaimana logika pemrograman tersebut .
- Ketiga yaitu Selalu update informasi terbaru karena sekarang perkembangan teknologi sangat cepat sekarang hampir semua beralih dari aplikasi mobile dan website sekarang Kita juga harus mengikuti tren agar saat lulus tidak kaget dengan apa yang dibutuhkan dunia kerja saat ini, karena apa yang ada di dunia kerja itu sangat luas dan berkembang dengan cepat.
- Keempat yaitu siap lembur karena biasanya saat akhir semester akan ada tugas membuat sebuah aplikasi atau produk yang biasanya akan membutuhkan banyak waktu dan mungkin lemburan untuk mengerjakannya jadi siapkan fisik dan mental yang kuat. Semangat
- Kelima yaitu chanel alumni yang sudah kerja atau lulus setidaknya Saat kuliah kalian harus memiliki channel untuk mempersiapkan tentang perkuliahan atau yang dibutuhkan didunia kerja saat ini Atau malah syukur-syukur kalian bisa mengerjakan projectkan bareng sama Alumni jadi bisa menambah portofolio dan pengalaman kalian yang sangat diperlukan saat sudah bekerja nanti.
- Skill kalian terus menerus orang yang mau berusaha meningkatkan skill pastinya mudah untuk mendapatkan pekerjaan saat lulus kuliah nanti , sebelum itu tingkatkan juga skill kalian agar mudah dalam pembelajaran saat berkuliah di Jurusan Teknik Informatika.
Yap itu dia beberapa hal yang harus dimiliki anak Informatika semoga bermanfaat jangan lupa terus belajar hal baru.
Nice info gan., thank you