Perkembangan zaman membuat sistem mekanikal dan material semakin lama semakin kuat dan bagus. Desain yang ditawarkan pun semakin beragam. Kekuatan menjadi faktor terpenting dalam memilih rumah kunci untuk pintu. Kamu pasti tidak mau kan kalau sampai rumah kamu didobrak oleh tamu yang tak diundang??
Dalam memilih rumah kunci usahakan sesuai dengan pintunya. Lalu bagaimana cara memilih rumah kunci yang kuat namun sesuai dengan pintunya? Mari kita bahas satu persatu.
Kamu perlu mengetaui 3 hal berikut ini sebelum memutuskan untuk membeli sebuah rumah kunci.
- Jenis material pintu
Material pintu ini bisa berupa kayu, besi, aluminium atau plastik. Namun pada artikel kali ini ILMUTEKNIK.ID hanya akan menjelaskan mengenai material pintu kayu, besi dan aluminium. Ketiga material ini memerlukan kunci pintu yang berbeda, terutama pada ukuran, desain, material dan sistem mekanikal yang bekerja. - Arah bukaan pintu
Berdasarkan arah bukaan pintu, ada 3 jenis kunci yang dapat kamu pilih, yaitu untuk pintu searah, pintu dua arah dan pintu geser. - Penempatan dan Peruntukan Pintu
Setiap pintu akan berkaitan dengan pilihan material dan sistem mekanikalnya. Contohnya yaitu untuk pintu utama, yang berhubungan langsung dengan ruang luar, sebaiknya memilih kunci yang memiliki banyak titik pengunci. Bahannya juga perlu yang kuat dan tahan terhadap perubahan suhu dan cuaca.
3 komentar